Contact
© 2019 Krakatau Posco

article thumb

Sinergi KRAKATAU POSCO dengan KODIM 0623 Cilegon dalam Mendukung Program Pemerintah

KRAKATAU POSCO sebagai masyarakat industri memiliki filosofi tumbuh sebagai perusahaan baja terbaik yang mengutamakan kepedulian terhadap situasi yang berkembang dan turut serta dalam membantu menyelesaikan masalah sosial kemasyarakatan dan menegakkan peran perusahaan untuk lingkungan dan masyarakat.

Selasa, 8 Mei 2024 KRAKATAU POSCO turut berkontribusi dalam pembukaan acara TMMD (TNI Manunggal Membangun Desa) ke-120 bersama dengan Kodim 0623 Cilegon. Kolaborasi sinergis antara KRAKATAU POSCO dengan Kodim Cilegon diwujudkan dengan memberikan dukungan untuk beberapa program Kodim Cilegon dalam acara tersebut, salah satunya program pencegahan stunting bagi masyarakat Kota Cilegon di lokasi TMMD. Dalam hal ini KRAKATAU POSCO memberikan dukungan berupa uang tunai untuk menjalankan program pencegahan stunting. Stunting menjadi salah satu isu utama yang dihadapi oleh pemerintah Kota Cilegon dan perlu kerja sama yang kuat dalam mengatasi gangguan pertumbuhan pada anak di wilayah Kota Cilegon. Sebagai warga perusahaan, KRAKATAU POSCO merasa penting untuk turut berkontribusi dalam hal ini.

Kontribusi lainnya yang pernah dilakukan untuk Kota Cilegon adalah KRAKATAU POSCO ikut serta dalam pembangunan satu kolam penampungan air yang berada di lingkungan Watu Lawang, Kelurahan Gerem, Kota Cilegon. Dari total tiga kolam penampungan yang tersedia, KRAKATAU POSCO memberikan 600 meter pipa untuk mengalirkan air bersih, dan juga kelengkapan bahan bangunan. Atas kontribusi ini, KRAKATAU POSCO mendapatkan piagam penghargaan dari Pemerintah Kota Cilegon sebagai bentuk apresiasi dalam mewujudkan sarana air bersih bagi masyarakat Kota Cilegon. Wali Kota Cilegon, Helldy Agustian mengatakan dalam sambutanya bahwa pemerintah Kota Cilegon sangat peduli terhadap masyarakat Kota Cilegon secara menyeluruh, tidak ada pembedaan terhadap masyarakat yang berada dibawah perkotaan dengan masyarakat yang berada di atas gunung. Helldy berharap semoga dengan adanya akses air yang sudah ditunggu puluhan tahun oleh masyarakat watu lawang ini dapat dimanfaatkan sebagaimana mestinya.

“Semua sudah bisa kita realisasikan berkat bantuan dan kerja sama dengan seluruh industri termasuk KRAKATAU POSCO, saya sangat berterima kasih, karena bagaimanapun Kota Cilegon ini milik kita bersama. Saya juga sangat mengapresiasi kepada industri yang telah memberikan kontribusi yang sangat besar kepada pemerintah dalam membantu pemerintah untuk membangun Kota Cilegon kedepannya menjadi lebih baik,” tutur Helldy.