Contact
© 2019 Krakatau Posco

article thumb
article-image-1
article-image-2

Menyuarakan Kepedulian: KRAKATAU POSCO Global Volunteer Week 2024 Mewujudkan Aksi Nyata untuk Lingkungan

Dalam rangkaian kegiatan Global Volunteer Week 2024 dan melanjutkan program-program terbaik perusahaan, KRAKATAU POSCO kembali menjalankan salah satu aktivitas kepedulian kepada lingkungan sosial sesuai dengan filosofi Corporate Citizenship. Global Volunteer Week 2024 yang mengangkat tema Togetherness in Volunteer for Continuous Growth dibuka dengan kegiatan bersama anak-anak disabilitas yang dilaksanakan pada 20-22 Mei 2024, bertempat di SKH Al Kautsar, Kota Cilegon.

Kegiatan di SKH Al-Kautsar ini dihadiri secara langsung oleh Presiden Direktur KRAKATAU POSCO, Jung Bum-Su beserta jajaran manajemen, dengan total volunteer sebanyak 50 orang yang merupakan karyawan dari KRAKATAU POSCO. Dalam sambutannya, Jung Bum-Su menyampaikan rasa bahagianya karena telah diberikan kesempatan untuk bersama-sama melakukan kegiatan volunteer ini dengan anak-anak spesial yang berada di SKH Al-Kautsar.

“Saya sangat berterima kasih dan merasa sangat senang telah diberikan kesempatan untuk bisa menjalankan aktivitas yang sangat berharga bersama-sama dengan anak-anak yang luar biasa disini. Saya berharap kegiatan ini tidak berhenti sampai disini, namun akan terus berlanjut dan lebih berkembang, karena KRAKATAU POSCO akan terus tumbuh dan berkembang bersama dengan masyarakat,” ungkap Jung Bum-Su.

Kegiatan yang dilakukan di SKH Al-Kautsar di antaranya ialah pembuatan bolen pisang, ecobrick dan penataan kembali dry garden di area sekolah. Pembuatan bolen pisang merupakan kegiatan utama yang dilakukan, karena anak-anak disabilitas SKH Al-Kautsar telah melakukan produksi dan memasarkan produk bolen pisang lebih dari 5 tahun. Hal tersebut menjadi upaya dari pihak sekolah dalam melakukan peningkatan kapasitas siswa/i SKH Al-Kautsar.

Dalam kegiatan ini, para volunteer KRAKATAU POSCO mendampingi siswa/i disabilitas dalam pembuatan bolen pisang dan menghasilkan 1000 box, kemudian bolen pisang akan dibeli volunteer dan dipromosikan melalui media sosial. Upaya ini dilakukan sebagai bentuk dorongan dalam meningkatkan rasa percaya diri siswa/i dalam kehidupan sosial, sehingga KRAKATAU POSCO berkomitmen untuk terus meluncurkan program-program inovatif yang dirancang khusus untuk anak-anak disabilitas.

Kegiatan ini tidak hanya bertujuan menginspirasi mereka untuk bermimpi, belajar, berkembang, dan berkarya tanpa batasan, tetapi juga fokus pada peningkatan keterampilan kewirausahaan. Melalui inisiatif ini, KRAKATAU POSCO ingin meyakinkan para murid luar biasa ini bahwa mereka memiliki potensi untuk mencapai kesuksesan di masa depan, meskipun menghadapi berbagai keterbatasan.

Kegiatan selanjutnya adalah donor darah yang dilaksanakan pada tanggal 21 dan 22 Mei 2024. Bekerja sama dengan PMI (Palang Merah Indonesia) Kota Cilegon yang diikuti oleh karyawan berhasil mengumpulkan 224 kantong darah, dimana hari pertama sebanyak 109 kantong dan hari kedua sebanyak 115 kantong darah.

Kegiatan dilanjutkan dengan pembersihan dan perbaikan di taman-taman kota diantaranya, Taman Simpang, Taman Layak Anak, Taman Geger Cilegon, Taman Al-Hadid, Taman Alun-alun dan Taman Tugu Cilegon yang melibatkan lebih dari 800 orang volunteer. Kegiatan bertema “Go Clean & Green Cilegon” ini terlaksana berkat kerjasama antara KRAKATAU POSCO dengan Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman (PERKIM) yang bertujuan untuk dapat membenahi taman-taman kota menjadi lebih layak untuk digunakan oleh masyarakat Kota Cilegon.

Dalam kegiatan ini, KRAKATAU POSCO, melakukan perbaikan fasilitas di Taman Simpang, berupa pengecatan dan perbaikan fasilitas kolam taman simpang, pembersihan dari sampah-sampah dan juga tanaman liar yang berada di sekitar taman-taman lainnya, serta adanya penanaman pohon tabebuya di Taman Geger Cilegon yang dilakukan secara langsung oleh Direktur Technology and Business Development, Alhadis beserta Kepala Dinas PERKIM, Edi Hendarto. Perbaikan dan pembersihan taman-taman kota ini mendapatkan apresiasi yang sangat besar dari kepala dinas PERKIM, Edi Hendarto.

“Kami sangat mengapresiasi, dengan adanya kolaborasi yang dilakukan antara industri dengan pemerintah, khususnya kami PERKIM, karena dapat meningkatkan fasilitas-fasilitas publik yang awalnya mungkin kurang terawat, karena adanya keterbatasan anggaran, namun dengan adanya kegiatan yang dilakukan oleh KRAKATAU POSCO ini, tidak hanya memberikan bantuan secara materil, tapi kami juga dibantu dari sisi tenaga yang disini saya sangat bangga melihat teman-teman dari KRAKATAU POSCO yang mungkin bukan merupakan warga asli Cilegon, namun sangat memiliki antusiasme dan juga kepedulian yang sangat tinggi akan keindahan dan kelayakan fasilitas umum dalam hal ini taman-taman kota di Cilegon ini”, ujar Edi Hendarto, selaku Kepala Dinas PERKIM Kota Cilegon.

Sebagai bagian akhir dari rangkaian kegiatan Global Volunteer Week 2024, pada Kamis, 30 Mei 2024, KRAKATAU POSCO bersama Komunitas Alam Bawah Laut melaksanakan penanaman terumbu karang dan pembersihan pantai di Desa Sukarame, Carita, Pandeglang, Banten. Inisiatif ini bertujuan untuk memulihkan ekosistem pesisir dan laut dengan menggunakan slag baja yang diolah menjadi substrat buatan. Slag baja merupakan kumpulan oksida logam yang berada di atas logam cair pada suatu proses peleburan yang kaya akan mineral, termasuk kalsium dan zat besi, sehingga baik untuk mendukung pertumbuhan tanaman laut.

Sebelum dimulainya kegiatan penanaman coral reef, para volunteer diberikan edukasi terlebih dahulu mengenai peran penting dari terumbu karang bagi ekosistem laut dan kehidupan manusia serta keunggulan bahan baku slag yang digunakan sebagai substrat yang digunakan untuk menanam karang keras. Terumbu karang menjadi habitat bagi berbagai spesies laut, termasuk ikan, moluska, dan krustasea, yang merupakan sumber makanan dan mata pencaharian bagi jutaan orang. Selain itu, terumbu karang berfungsi sebagai pelindung alami pantai dari erosi dan gelombang besar, serta menjadi daya tarik wisata yang bernilai ekonomi tinggi. Namun, kondisi terumbu karang di Indonesia saat ini sangat memprihatinkan. Banyak terumbu karang mengalami kerusakan akibat aktivitas manusia seperti penangkapan ikan yang tidak ramah lingkungan, dan perubahan iklim yang menyebabkan pemutihan karang. Oleh karena itu, menjaga ekosistem laut menjadi sangat penting untuk keberlanjutan lingkungan dan kesejahteraan masyarakat. KRAKATAU POSCO merasa penting untuk melakukan upaya konservasi dan rehabilitasi terumbu karang melalui edukasi dan pengelolaan yang berkelanjutan.

Kegiatan ini merupakan kolaborasi antara KRAKATAU POSCO bersama mitra di mana mereka secara berkelanjutan memonitoring perkembangan terumbu karang yang sudah ditanam. Kegiatan ini dilakukan bersama rekan-rekan Konservasi Alam Bawah Laut Carita dan dilakukan supervisi oleh Loka Pengelolaan Sumber Daya Pesisir dan Laut (LPSDPL) Serang untuk memastikan terumbu karang yang sudah ditanam dapat tumbuh dengan baik.

Pada kesempatan kali ini, KRAKATAU POSCO memberikan sebanyak 6 buah coral reef rack dengan total 200 substrat yang terbuat dari bahan slag agregates didonasikan sebagai bentuk kepedulian KRAKATAU POSCO bagi kelestarian ekosistem laut di kawasan laut Carita yang ditanami oleh tiga jenis terumbu karang yaitu Acropora Brancing, Acropora Tabulate dan Foilos. Saat ini, diperlukan proses restorasi dan perbanyakan terumbu karang untuk menjaga kualitas kesehatan terumbu karang yang ada dan meningkatkan luas terumbu karang. Hal itu diperlukan agar terumbu karang dapat meningkatkan produksi hasil perikanan dan mengintensifkan kegiatan ekowisata.

Kontribusi KRAKATAU POSCO dalam melakukan konservasi bawah laut melalui penanaman terumbu karang merupakan langkah nyata yang memberikan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. Upaya ini tidak hanya membantu memulihkan ekosistem laut, tetapi juga meningkatkan keanekaragaman hayati yang penting bagi keseimbangan ekosistem. Langkah proaktif KRAKATAU POSCO ini sejalan dengan tujuan perusahaan, yaitu bagaimana tanggung jawab sosial dan lingkungan dapat berjalan seiring dengan keuntungan ekonomi, memperkuat komitmen bersama untuk menjaga dan melestarikan keindahan serta kekayaan laut Indonesia.

“Kami senang sekali karena KRAKATAU POSCO kembali datang ke lokasi ini untuk berkolaborasi bersama masyarakat sekitar dan kami dari instansi terkait, karena melihat pentingnya ekosistem pesisir untuk kita jaga bersama. KRAKATAU POSCO sudah melakukan transplantasi karang dan dalam 4 (empat) tahun terakhir sudah kami amati, yang hasilnya sudah tumbuh dengan baik sehingga memberikan dampak yang positif bagi lingkungan dan masyarakat” ujar Zaid Abdurrahman dari LPSDPL Serang.

Sejak masa komersial di tahun 2013, KRAKATAU POSCO yang didukung oleh karyawan dan perusahaan mitra menjadi salah satu perusahaan baja yang memiliki daya saing paling kompetitif dalam industri baja nasional dan ASEAN. KRAKATAU POSCO berkomitmen untuk dapat terus memberikan manfaat berkelanjutan melalui program-program yang lebih baik lagi. Kami berjanji untuk terus menjadi bagian yang berkontribusi aktif dalam pembangunan dan pertumbuhan berkelanjutan Kota Cilegon dan komunitas sekitarnya.